Destinasi Wisata Belitung yang Menyimpan Kisah Laskar Pelangi

Sejak dipublikasikan oleh Bentang Pustaka pada tahun 2005, novel karya Andrea Hirata ini sudah melanglang buana ke berbagai penjuru dunia. Novel ini kemudian diterjemahkan ke berbagai bahasa. Tidak tanggung-tanggung, ada 34 bahasa asing seperti Portugis, Spanyol, Jerman, dan masih banyak lagi negara yang menerjemahkan novel yang bercerita tentang perjuangan anak-anak Belitung dan cara mereka menggapai mimpinya. Karena booming banget itulah, Laskar Pelangi kemudian ditayangkan sebagai film layar lebar pada tahun 2008.

Melalui film ini lah, Belitung pun dikenal oleh banyak masyarakat. Karena pada film ini, termasuk film seri-seri berikutnya mengekspos berbagai keindahan alam di Belitung. Sehingga, banyak wisatawan domestik maupun asing menjejaki tempat-tempat yang menjadi Destinasi Wisata Belitung tersebut. Nah, agar kalian merasa lebih dekat dengan Ikal dan kawan-kawan, yuk kita telusuri tempat mana sajakah yang menjadi lokasi syuting film ini.

Pantai Tanjung Tinggi

Destinasi Wisata Belitung
Pantai Tanjung Tinggi, Foto: Zulkarnain Husni

Pantai ini yang digunakan untuk syuting film dalam adegan saat para anggota Laskar Pelangi berlari-larian, kemudian diiringi dengan alunan musik dari Nidji dengan judul lagu yang sama. Pantai Tanjung Tinggi berada di utara Belitung dengan jarak tempuh 37 kilometer dari kota Tanjung Pandan. Seperti yang digambarkan dalam film dengan tokoh Lintang, Ikal, dkk, pantai ini memiliki pasir putih dengan ombak yang tenang dan batu granit yang besar. Pantai Tanjung Tinggi ini juga merangkap menjadi lokasi syuting Sang Pemimpi lho!

Replika SD Muhammadiyah

Destinasi Wisata Belitung
Foto: Andriza Syarifudin

Ingin merasakan bagaimana murid-murid dari desa Gantong belajar di kelas yang hanya diisi 10 murid? Kamu bisa langsung mengunjungi replika desa SD Muhammadiyah yang menjadi lokasi syuting Laskar Pelangi ini yang letaknya ada di desa Lenggang kecamatan Gantung kabupaten Belitung Timur. Jaraknya memang jauh dari kota Tanjung Pandan. Kamu harus menempuh perjalanan sejauh 100 km untuk sampai ke tempat tujuan. Tapi, tenang saja, jalanan di Belitung tidak sepadat Jakarta. Kamu hanya perlu waktu 1 jam berkendara!

SMA 1 Manggar

Jika sudah asyik menikmati tour film Laskar Pelangi, mari beralih ke film Sang Pemimpi. Film yang menceritakan tentang masa remaja Ikal bersama kedua sahabatnya yaitu Arai dan Jimbron. Seperti halnya dengan SD Laskar Pelangi di atas, tempat ini pun menjadi “bukti sejarah” film Sang Pemimpi. Sekolah ini terletak di Jl. Jend. Sudirman Kec. Manggar, Kab. Belitung Timur. Jaraknya dari kota Tanjung Pandan sejauh 83.2 kilometer.

Museum Kata

Di museum ini, kamu dapat melihat karya-karya penulis bestseller Andrea Hirata yang bahkan ada yang tidak di-publish seperti novel-novel yang telah melejitkan namanya tersebut. Selain itu kamu juga bisa menyaksikan koleksi film tentang Laskar Pelangi lho! Seru sekali, bukan?

Sumber: paketwisatabelitung.id

Baca juga:
Pesona Geopark Belitung di Pantai Burung Belitung – Pulau Burong

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *